Daftar Kuliner di Kota Semarang, Kelezatannya Luar Biasa - Warta Global Jateng

Mobile Menu

Whatshop - Tema WhatsApp Toko Online Store Blogger Template

Iklan Ucapan

More News

logoblog

Daftar Kuliner di Kota Semarang, Kelezatannya Luar Biasa

Sunday, 10 March 2024
SEMARANG, WARTAGLOBAL.id -- Berkunjung ke Kota Semarang, jangan lupa wisata kuliner. Semarang memiliki berbagai macam kuliner unik yang menjadi daya tarik tersendiri.

Bahkan Kementerian Pariwisata pada 2015 menetapkan Semarang sebagai salah satu destinasi kuliner unggulan Indonesia. 

*BERIKUT SEJUMLAH KULINER KHAS SEMARANG YANG PATUT ANDA COBA*

1.Nasi Gandul Pak Memet

Nasi gandul merupakan nasi putih berkuah santan yang dilengkapi dengan potongan daging sapi dan jeroan. Adapun penyajian Nasi Gandul Pak Memet bisa dibilang cukup istimewa, yakni dihidangkan di atas piring yang dilapisi daun pisang. Sebagai pelengkap, nasi gandul juga disajikan dengan tempe goreng, perasan jeruk nipis, dan sambal.

2. Lumpia Gang Lombok
dok ksmtour.com

Lumpia Gang Lombok merupakan salah satu kuliner legendaris di Semarang. Tempat makan ini seringkali dikunjungi wisatawan. Selain itu, kuliner tradisional Semarang ini, pastinya termasuk dalam daftar teratas buat kamu yang ingin pergi meluncur ke sana. Lumpia dan Kota Semarang bagaikan bersahabat karib dan takkan terpisahkan, bahkan Semarang sering disebut dengan istilah Kota Lumpia.

3. Mie Kopyok Pak Dhuwur
dok Instagram theversusfood

Mie kopyok adalah mie kuning yang disajikan dengan potongan tahu dan tauge lalu disiram dengan kuah gurih segar. Ada satu penjual mie kopyok yang terkenal di Semarang, yaitu Mie Kopyok Pak Dhuwur. Lokasi Mie Kopyok Pak Dhuwur ada di Jalan Tanjung Nomor 18A, Pandansari, Kecamatan Semarang Tengah, Kota Semarang. Satu porsi mie kopyok di tempat ini bisa dinikmati. Adapun jam buka Mie Kopyok Pak Dhuwur pukul 08.00-16.00 WIB.

4. Tahu Gimbal Pak H EDY
dok.catatanbunda.com

Tahu gimbal adalah sajian khas Semarang yang berisi lontong, kol, telur goreng, dan gimbal atau gorengan dari udang tepung. Kemudian, makanan khas Semarang ini disajikan dengan siraman kuah kacang yang rasanya sudah khas. Tahu gimbal itu sendiri merupakan makanan dengan tahu goreng dan bakwan udang sebagai bahan utamanya. Asal mula kata ‘gimbal’ berasal dari sebutan ‘udang’ bagi orang Semarang.

5. Gulai Kambing
dok.phinemo.com

Gulai Kambing Bustaman Pak Sabar sudah buka sejak 1969. Bahkan, kuliner khas yang satu ini bisa dibilang namanya sudah cukup terkenal. Jika kamu ingin menikmati gulai kambing ini, maka perlu datang ke Kota Lama. Warung ini sendiri letaknya ada di belakang Gereja Blenduk.

6. Nasi Koyor Kota Lama
dok.agendaindonesia.com

Nasi koyor adalah sajian berisi nasi putih, koyor atau urat sapi, oseng kacang panjang, dan sambal. Di Semarang satu tempat makan nasi koyor yang terkenal, yaitu Nasi Koyor Kota Lama. Tempat ini sudah ada sejak 1955. Walau cukup legendaris tapi rasa nasi koyor di tempat ini tak pernah berubah.

7. Soto Bangkong
Dok. Instagram lindachistiani

Nama “bangkong” sendiri berasal dari lokasi kedai yang berada di Jalan Bangkong (saat ini bernama Jalan Brigjen Katamso). Selain itu, soto Bangkong merupakan soto ayam kampung khas Semarang. Di warung soto ini, rasa sotonya sangat khas yang berasal dari kecap. Terlebih lagi, kecap tersebut hanya diproduksi oleh pemilik warung. Selain itu, penggunaan daging ayam kampung membuat soto semakin terasa gurih dan enak. Ciri khas soto bangkong terletak pada kuahnya yang berwarna bening kecokelatan.

8. Babat Gongso Pak Karmin
dok. cookpad

Babat gongso adalah babat yang ditumis menggunakan jeroan lain seperti hati, paru, atau limpa. Seluruh jeroan tersebut diolah dengan bumbu kecap dan cabai rawit, sehingga menciptakan rasa yang sedap dan pedas. Ada cukup banyak penjual babat gongso yang bisa kamu temukan di Semarang.

9. Bakmi Jawa Pak Gareng
dok. Reddoorz

Ada dua pilihan sajian bakmi yang tersedia, yaitu bakmi goreng dan bakmi kuah. Keduanya memiliki isi yang sama, hanya berbeda pada cara masaknya. Bakmi Jawa Pak Gareng khas dicampur dengan telur, kol, sawi dan daging ayam suwir. Jika masih kurang kenyang setelah makan mie, kamu juga bisa memesan nasi ruwet, yakni nasi goreng yang dicampur dengan bakmi goreng. Untuk mencicipi hidangan ini, kamu bisa ke Jalan Wotgandul Dalam No 177, Gabahan, Semarang Tengah.

10. Nasi Goreng Babat Pak Karmin Mberok
dok phinemo.com

Jika kamu merupakan pecinta nasi goreng silahkan mampir ke warung Nasi Goreng Babat Pak Karmin Mberok. Lokasinya ada di Jalan Pemuda Nomor 2, Dadapsari, Kecamatan Semarang Utara, Kota Semarang. Warung nasi goreng ini sudah ada sejak 1971. Menu yang disajikan yaitu nasi goreng babat gongso yang empuk dan gurih. Harga satu porsi nasi goreng tersebut Rp 10.000 – Rp 25.000. Warung ini buka setiap hari mulai pukul 08.00 sampai 22.30 WIB

11. Kepala Manyung Bu Fat
dok phinemo.com

Kepala Manyung Bu Fat bisa dibilang sebagai salah satu kuliner Semarang yang cukup legendaris, sehingga kuliner ini wajib kamu cicipi ketika berkunjung ke Semarang. Warung makan ini sudah ada sejak 1969. Di sini kamu bisa menikmati kepala manyung berukuran besar yang dihidangkan dengan kuah panas dan potongan cabai. Manyung sendiri adalah ikan laut yang dagingnya biasa digunakan untuk membuat ikan asin jambal roti.

12. Nasi Ayam Bu Wido
dok. Seputarsemarang

Nasi Ayam Bu Wido cocok untuk kuliner malam hari karena buka mulai pukul 16.30 dan tutup pada pukul 23.00 WIB. Warung ini menyajikan nasi gurih dengan sambal goreng dan kuah areh. Untuk lauk, tersedia ayam dengan aneka potongan. Lokasi Nasi Ayam Bu Wido ada di sekitar Jalan Melati Selatan, Brumbungan, Kecamatan Semarang Tengah, Kota Semarang. (**)

KALI DIBACA