Santri di Kediri Tewas Diduga Korban Penganiayaan - Warta Global Jateng

Mobile Menu

Whatshop - Tema WhatsApp Toko Online Store Blogger Template

Iklan Ucapan

More News

logoblog

Santri di Kediri Tewas Diduga Korban Penganiayaan

Monday, 26 February 2024
KEDIRI, WARTAGLOBAL.id -- Seorang santri berinisial BB asal Banyuwangi meninggal diduga usai dianiaya di salah satu pondok pesantren di Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri. Korban meninggal pada Jumat (23/2) siang.

Kasus ini terungkap setelah viral video kemarahan keluarga korban kepada pria yang mengantarkan jenazah korban pulang ke Banyuwangi. Video tersebut beredar di media sosial hingga grup WhatsApp.

Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji membenarkan peristiwa penganiayaan hingga menyebabkan santri di Kediri itu meninggal. Menurut Bramastyo, saat ini pihaknya sedang melakukan penyelidikan kasus tersebut.

"Iya benar, terjadi di wilayah Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri. Saat ini anggota tengah melakukan serangkaian penyelidikan terkait kabar itu," ujar Bramastyo kepada awak media, Minggu (25/2/2024).

Meski begitu, ia belum bisa memberikan keterangan lebih lanjut tentang kasus penganiayaan santri tersebut. Bramastyo mengungkapkan, hingga hari ini, juga belum ada laporan dari pondok pesantren yang bersangkutan.

"Jadi pihak yang bersangkutan tidak melakukan pelaporan terkait kasus tersebut. Namun, Satreskrim telah melakukan serangkaian penyelidikan terkait kasus itu," jelas Bramastyo.

Ia menyebut pihaknya sendiri mengetahui peristiwa ini saat Polres Banyuwangi melakukan penyelidikan dan berkoordinasi dengan Polres Kediri Kota.

"Kami masih koordinasi dengan Polres Banyuwangi untuk penyelidikan dugaan kasus (penganiayaan) ini," pungkas Bramastyo.

(Hanna)

KALI DIBACA