Mercon Meledak di Bantul, 4 Warga Kritis dengan Jari Terputus - Warta Global Jateng

Mobile Menu

Whatshop - Tema WhatsApp Toko Online Store Blogger Template

Iklan Ucapan

More News

logoblog

Mercon Meledak di Bantul, 4 Warga Kritis dengan Jari Terputus

Monday, 11 March 2024
(ailustrasi)

BANTUL, WARTAGLOBAL.id -- Sebuah rumah di Bantul yang diduga dijadikan sebagai tempat merakit bahan peledak jenis mercon di Gedongsari, Bantul, Yogyakarta, mengalami rusak parah akibat ledakan. Empat orang dilaporkan luka berat, hingga kehilangan Jari tangannya.

Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jefry, saat dikonfirmasi mengatakan, di lokasi kejadian, Polisi menemukan potongan jari.

“Belum diketahui potongan jari itu milik korban yang mana,” kata Jefry, kepada media, dikutip Senin (11 Maret 2024).

Dijelaskannya, dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP), juga ditemukan banyak bercak darah yang diduga tetesan darah para korban.

“Selain itu, teras rumah tempat kejadian dilaporkan hancur dan atap rumah berserakan di lantai,” lanjutnya.

Selain barang bukti tersebut, Polisi juga mendapati adanya plastik berisi bubuk bahan mercon. Hal itu diperkuat dengan keterangan dari para saksi.

“Ditemukan plastik bekas bungkus obat mercon dan di sekitar TKP juga ditemukan sisa obat mercon terbungkus di plastik,” ungkapnya.

Menurut keterangan salah seorang warga, Wanto, peristiwa ledakan itu diketahui warga setelah mendengar suara ledakan yang cukup keras sekira pukul 17.40 WIB, Minggu (10/3/2024).

“Begitu ditelusuri, ternyata suara itu berasal dari salah satu rumah warga,” kata Wanto, kepada media, dikutip Senin (11 Maret 2024).

Bersama warga lainnya, wanto lantas memeriksa kondisi rumah tersebut. Ternyata beberapa orang sudah tergeletak dengan kondisi luka-luka di teras rumah tersebut.

“Sampai di sumber suara ledakan, ada empat orang yang sebagian tergeletak di lantai,” pungkasnya.

Diketahui, ke empat orang korban itu bernama Slamet (35) alias Kempung, FR (15), Sahroni (36) dan AW (12). Mereka merupakan warga Gedongsari, Wijirejo, Pandak, Bantul, Yogyakarta.

(red*)

KALI DIBACA