KARANGANYAR, WARTAGLOBAL.id --
Polres Karanganyar mengadakan acara 'Jumat Curhat' dan kegiatan bakti sosial di Warung Mbah Setu, Kelurahan Gedong, Kecamatan Kabupaten Karanganyar Jateng pada Jumat (28/6/24).
Acara ini tidak hanya menjadi forum untuk mendengarkan aspirasi dan masukan dari masyarakat, tetapi juga sebagai ajang pemberian bantuan sosial kepada warga kurang mampu.
Dokkes Polres Karanganyar juga turut serta dengan melakukan pemeriksaan kesehatan bagi warga setempat.
AKBP Jerrold Hendra Yosef Kumontoy, Kapolres Karanganyar, menyatakan bahwa kegiatan "Jumat Curhat" ini merupakan bagian dari upaya rutin Polres Karanganyar untuk berdialog langsung dengan masyarakat. Tujuannya adalah menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah tersebut.
"Saya sangat bangga dengan keberadaan Paralympic Training Center di Delingan karena dampak positifnya yang luar biasa bagi masyarakat sekitar," kata AKBP Jerrold, saat dihubungi pada Sabtu (29/6/24).
"Kami berkomitmen untuk mendukung dan mengedukasi masyarakat agar dapat bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Karanganyar." lanjutnya.
Dalam acara tersebut, masyarakat mengajukan berbagai pertanyaan, seperti tentang pemasangan polisi tidur di jalur alternatif, mekanisme perpanjangan SIM, serta penanganan kredit sepeda motor oleh debt collector.
AKBP Jerrold memberikan tanggapan secara langsung terhadap setiap pertanyaan dan memberikan klarifikasi terkait prosedur yang berlaku.
"Tentang pemasangan polisi tidur, hal itu harus berkoordinasi dengan dinas terkait dan bhabinkamtibmas," jelasnya.
"Untuk perpanjangan SIM, kami sarankan agar masyarakat memasang alarm di handphone untuk mengingatkan masa berlaku SIM." imbuhnya.
AKBP Jerrold juga mengingatkan bahwa penarikan sepeda motor oleh debt collector harus sesuai dengan prosedur hukum yang berlaku. Dia menyarankan agar masyarakat memastikan ada surat tugas terkait penarikan kendaraan tersebut sebelum mengambil tindakan lebih lanjut.
"Kami juga akan mengintensifkan patroli di kawasan rawan seperti Waduk Delingan untuk menanggulangi masalah miras dan knalpot brong, Kami akan terus berkoordinasi dengan pihak terkait dan masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah ini." terangnya.
Dengan demikian, kegiatan "Jumat Curhat" kali ini tidak hanya berfungsi sebagai wadah aspirasi masyarakat tetapi juga sebagai sarana untuk meningkatkan interaksi positif antara polisi dan warga dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Karanganyar.
(Joko Susilo)
KALI DIBACA