Kapolresta Surakarta: Operasi Zebra Candi 2024 untuk Dukung Suksesnya Pelantikan Presiden - Warta Global Jateng

Mobile Menu

Whatshop - Tema WhatsApp Toko Online Store Blogger Template

Iklan Ucapan

More News

logoblog

Kapolresta Surakarta: Operasi Zebra Candi 2024 untuk Dukung Suksesnya Pelantikan Presiden

Monday, 14 October 2024
SURAKARTA, WARTAGLOBAL.id -- Polresta Surakarta menggelar Operasi Zebra Candi 2024 yang berlangsung bersamaan dengan masa kampanye Pilkada 2024 dan persiapan pelantikan presiden serta wakil presiden hasil Pemilu 2024.

Kapolresta Surakarta, Kombes Pol Iwan Saktiadi, menjelaskan bahwa tujuan utama dari Operasi Zebra Candi adalah untuk mendukung kelancaran lalu lintas dalam menyukseskan pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih. 

"Kami ingin menurunkan fatalitas dan jumlah kecelakaan di Kota Solo," kata Iwan Saktiadi, pada Senin (14/10/2024).

Iwan menambahkan bahwa operasi ini juga bertujuan untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas, terutama di ruas jalan yang rawan gangguan.

Dalam pelaksanaannya, Polresta Solo bekerja sama dengan Bawaslu Solo, KPU Solo, partai politik, serta relawan pendukung calon walikota. Harapannya, tidak akan ada pelanggaran lalu lintas, khususnya penggunaan knalpot brong saat menuju lokasi kampanye terbuka, mengingat Zona Jawa Tengah telah ditetapkan sebagai wilayah bebas knalpot brong.

Kapolresta juga berupaya mengedukasi komunitas otomotif di Solo untuk turut serta mengawasi ketertiban lalu lintas.

Kasatlantas Polresta Solo, Kompol Agung Yudiawan, menyampaikan bahwa jumlah kecelakaan selama Operasi Zebra 2023 mengalami penurunan sebesar 6 persen dibandingkan tahun sebelumnya. 

Sementara itu, jumlah sanksi tilang yang dikeluarkan tahun ini hanya mencapai 851 surat, jauh menurun dari 4.245 sanksi tilang pada 2022.

Agung menambahkan bahwa pada minggu pertama Operasi Zebra Candi, fokus utama adalah pencegahan pelanggaran. Di minggu kedua, penindakan terhadap pelanggaran lalu lintas yang berpotensi menyebabkan kecelakaan akan dilakukan baik secara ETLE maupun manual.

(Joko Susilo)

KALI DIBACA