Polres Wonogiri Salurkan Bantuan Sembako untuk Warga yang Membutuhkan, pada Jumat Berkah - Warta Global Jateng

Mobile Menu

Whatshop - Tema WhatsApp Toko Online Store Blogger Template

Pendaftaran Jurnalis

Klik

More News

logoblog

Polres Wonogiri Salurkan Bantuan Sembako untuk Warga yang Membutuhkan, pada Jumat Berkah

Friday, 8 November 2024
WONOGIRI, WARTAGLOBAL.id -- Polres Wonogiri kembali melaksanakan kegiatan Jumat Berkah dengan menyalurkan bantuan sosial berupa paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan, pada Jumat, 8 November 2024. 

Kegiatan ini dipimpin oleh Wakapolres Wonogiri, Kompol Heru Sanusi, S.I.K., bersama beberapa Pejabat Utama (PJU) Polres Wonogiri, yang turun langsung mengunjungi beberapa warga untuk memberikan bantuan.

Kapolres Wonogiri, melalui Kasi Humas AKP Anom Prabowo, S.H., M.H., menjelaskan bahwa kegiatan Jumat Berkah ini merupakan bagian dari upaya Polri untuk peduli terhadap masyarakat, terutama mereka yang membutuhkan bantuan di tengah situasi ekonomi yang sulit.

"Jumat Berkah ini adalah kegiatan rutin yang kami lakukan setiap minggu, sebagai wujud kepedulian Polri kepada masyarakat. Kami berharap bantuan ini dapat memberikan manfaat bagi mereka yang membutuhkan," ujar AKP Anom Prabowo.

Lebih lanjut, Kasi Humas berharap agar kegiatan sosial ini dapat mempererat hubungan silaturahmi antara Polri dan masyarakat, serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga. 

"Kami berharap kehadiran polisi di tengah masyarakat dapat membawa rasa aman, serta mempererat tali silaturahmi antara Polri dan warga," tambahnya.

Selain itu, AKP Anom Prabowo juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menyukseskan Pilkada 2024 dengan menjaga situasi yang damai dan kondusif. Ia mengimbau agar seluruh elemen masyarakat turut berpartisipasi dalam menciptakan kondisi yang aman dan nyaman menjelang Pilkada.

"Saya mengajak semua pihak untuk menjaga kedamaian dan situasi yang kondusif, sehingga Pilkada 2024 dapat berjalan lancar. Mari kita wujudkan situasi kamtibmas yang aman dan damai di Kabupaten Wonogiri," tegasnya. 

(Joko Susilo)

KALI DIBACA