Polres Karanganyar Gelar Silaturahim dengan Tokoh Agama untuk Menjaga Kamtibmas di Bulan Ramadhan - Warta Global Jateng

Mobile Menu

Whatshop - Tema WhatsApp Toko Online Store Blogger Template

Pendaftaran Jurnalis

Klik

More News

logoblog

Polres Karanganyar Gelar Silaturahim dengan Tokoh Agama untuk Menjaga Kamtibmas di Bulan Ramadhan

Friday, 14 March 2025
KARANGANYAR, WARTAGLOBAL.id -- Kapolres Karanganyar, AKBP Dr. Hadi Kristanto, menggelar silaturahmi dengan Ketua Forum Dai Kamtibmas Kabupaten Karanganyar, Dr. Khanfindi, M.Ag. Acara ini berlangsung di Dusun Ngantirejo, Desa Beruk, Kecamatan Jatiyoso, Kabupaten Karanganyar, pada Rabu (12/3/2025) lalu. Pertemuan tersebut bertujuan untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan tokoh agama dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama bulan Ramadhan.

Melalui PS. Kasi Humas Polres Karanganyar, IPTU Sulis Setyawan, Kapolres menyampaikan bahwa silaturahmi tersebut merupakan langkah strategis dalam membangun komunikasi yang harmonis dengan tokoh agama. 

"Kami ingin memperkuat kerja sama dengan para ulama dan dai dalam menyampaikan pesan kamtibmas kepada masyarakat," ujar IPTU Sulis saat dihubungi, Jumat (14/3/25).

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Karanganyar didampingi oleh Kasat Intelkam Polres Karanganyar, AKP Budi Santoso, serta Kapolsek Jatiyoso, AKP Suryono. Selain sebagai bentuk penguatan sinergi, pertemuan ini juga menjadi ajang perkenalan bagi AKBP Dr. Hadi Kristanto sebagai Kapolres Karanganyar yang baru.

Dr. Khanfindi, M.Ag., menyambut baik inisiatif Kapolres dan mengapresiasi upaya kepolisian dalam menjalin hubungan erat dengan para tokoh agama. Ia menegaskan komitmennya untuk membantu Polres Karanganyar dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif selama bulan suci Ramadhan. 

"Melalui dakwah dan penyuluhan, kami akan terus mengajak masyarakat untuk menjaga ketertiban serta meningkatkan toleransi antarwarga," ungkapnya.

Silaturahmi ini diharapkan dapat menjadi landasan kokoh bagi kerja sama berkelanjutan antara Polri dan tokoh agama. Dengan sinergi yang kuat, diharapkan keamanan dan kenyamanan masyarakat selama Ramadhan dapat terjaga dengan baik. 

Polres Karanganyar berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat, mendengarkan aspirasi, serta memberikan solusi demi mewujudkan Karanganyar yang aman, damai, dan sejahtera.

(Joko Susilo)

KALI DIBACA