Bhabinkamtibmas Wedung Sambangi Toga dan Tomas - Warta Global Jateng

Mobile Menu

Whatshop - Tema WhatsApp Toko Online Store Blogger Template

Iklan Ucapan

More News

logoblog

Bhabinkamtibmas Wedung Sambangi Toga dan Tomas

Friday, 2 February 2024
DEMAK, WARTAGLOBAL.id -- Guna menjalin Silaturahmi dengan Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat, Bhabinkamtibmas  Polsek Wedung Polres Demak Aipda Joni Hermawan melaksanakan kegiatan Sambang dan Silaturahmi dengan Tokoh Masyarakat Desa Ngawen Kecamatan Wedung Ahmad Muarif, Rabu(31/1/2024).

Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas  menyampaikan pesan pesan kamtibmas dan bantuan informasi terkini terkait perkembangan situasi kamtibmas jelang pemilu di lingkungan masyarakat khususnya Desa Ngawen. Kegiatan tersebut merupakan upaya Bhabinkamtibmas dalam menjaga kondusifitas di wilayah binaannya dan deteksi dini situasi kamtibmas diwilayahnya.

Kapolsek Wedung Iptu Pri Bawono SH mengatakan, “Kegiatan Bhabinkamtibmas patroli sambang dan silaturahmi dengan warganya merupakan tugas rutin yang harus dilaksanakan guna mendekatkan diri dengan warga masyarakat,” kata Kapolsek.

Dalam giat tersebut juga menyampaikan pesan pesan kamtibmas agar tercipta rasa aman dan nyaman di lingkungan masyarakat karena dengan semakin dekatnya Polisi dan masyarakat akan lebih memudahkan dalam mewujudkan situasi kamtibmas yang aman kondusif di wilayah binaannya,” pungkas Kapolsek.

(EKO BHAKTIANTO)

KALI DIBACA