SEMARANG, WARTAGLOBAL.id -- Sekretaris Daerah (Sekda) Iswar Aminuddin, dan Sekretaris Damkar Kota Semarang, Ade Bhakti Ariawan siap memenuhi panggilan dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) untuk melakukan klarifikasi.
Keduanya diketahui menerima surat bertanggal 5 Juli 2024 dengan nomor UND-295/NK.01.00/07/2024. Belum diketahui secara pasti, terkait surat cinta yang harus dipenuhi keduanya, apakah terkait pencalonan dua ASN tersebut dalam Pilwakot Semarang 2024.
Seperti diketahui Iswar ataupun Ade telah melakukan manuver politik untuk mendaftar sebagai kandidat calon dalam Pilwakot.
Keduanya pun telah mendaftar di beberapa parpol seperti Gerindra, Golkar, PSI dan lainnya.
Menanggapi yang diterima dari komisi tertinggi abdi negara itu, Iswar mengaku siap memenuhi panggilan yang ada, pada Jumat (11/7) besok secara daring.
"Nggak apa-apa, selama itu aturan no problem," kata Iswar.
Iswar mangakui jika surat dari KASN memang sudah turun. Pihaknya menyerahkan semuanya kepada KASN jika memang harus mundur.
"Niatnya kita memang maju (Pilwakot), kalau sudah aturannya ya kita serahkan ke KASN," bebernya.
Senada, Ade Bhakti juga mengaku siap. Menurutnya pencalonan yang dia lakukan tidak melanggar aturan, dirinya mengaku ada beberapa pasal yang menjadi poin dalam pemanggilan.
Terutama di poin 2 terkait pelanggaran norma dasar, kode etik dan kode perilaku.
"Ya kita ikuti, tapi saya rasa ada pasal karet di poin 2, perilaku yang gimana saya juga nggak tau," kata Ade Bhakti.
Disinggung kemungkinan terkait pemasangan baliho dan sosialisasi dirinya.
Ade menjelaskan jika baliho yang dipasang tidak menyebutkan parpol tertentu.
"Kalau parpol kan nggak ada, intinya saya siap karena dari beberapa aturan saya rasa tidak melanggar," tegasnya. (red*)
KALI DIBACA