Sebuah Rumah di Sragen Terbakar, Diduga Dapur Kayu Bakar Penyebab Utama - Warta Global Jateng

Mobile Menu

Whatshop - Tema WhatsApp Toko Online Store Blogger Template

Iklan Ucapan

More News

logoblog

Sebuah Rumah di Sragen Terbakar, Diduga Dapur Kayu Bakar Penyebab Utama

Monday, 22 July 2024
SRAGEN, WARTAGLOBAL.id -- Sebuah kebakaran melanda Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah, pada Minggu siang, 21 Juli 2024. 

Kepala Kepolisian Resor Sragen, AKBP Petrus Parningotan Silalahi, melalui Kasi Humas Polres Sragen, AKP Sigit Sudarsono, mengungkapkan bahwa kebakaran disebabkan oleh api dari kayu bakar dapur milik warga.

"Kejadian ini terjadi sekitar pukul 13.30 WIB di Dukuh Sumberejo, Desa Hadiluwih, Kecamatan Sumberlawang," ungkap Sigit.

Menurut keterangan Sigit, kebakaran melibatkan satu rumah limasan milik Suramin (77 tahun), serta dua teras rumah milik Sugimin (55 tahun) dan Sutiyo (77 tahun). Selain itu, api juga merembet dan membakar gubuk jerami milik Sugiyanto (35 tahun).

“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Namun, Suramin mengalami kerugian sekitar Rp50 juta, sedangkan Sugimin, Sutiyo, dan Sugiyanto mengalami kerugian total sekitar Rp20 juta,” tambahnya.

Kejadian ini menegaskan pentingnya kesadaran akan bahaya api, terutama dalam penggunaan kayu bakar dapur, serta perlunya langkah-langkah pencegahan yang lebih baik untuk menghindari kebakaran di masa yang akan datang.

(Joko Susilo)

KALI DIBACA