Calon Wali Kota Solo Respati Ardhi Kunjungi Markas DPC GRIB Jaya Solo, Komitmen dan Sinergi untuk Kemajuan Kota - WARTA GLOBAL JATENG

Mobile Menu

Whatshop - Tema WhatsApp Toko Online Store Blogger Template

Pendaftaran Jurnalis

Klik

More News

logoblog

Calon Wali Kota Solo Respati Ardhi Kunjungi Markas DPC GRIB Jaya Solo, Komitmen dan Sinergi untuk Kemajuan Kota

Sunday 15 September 2024
SURAKARTA, WARTAGLOBAL.id -- Calon Wali Kota Surakarta, Respati Ardhi, bersama timnya, melakukan kunjungan ke markas DPC GRIB Jaya Surakarta pada Sabtu (14/9/2024).

Kunjungan ini disambut langsung oleh Ketua DPC GRIB Jaya Surakarta, Rahmat Jati Priyono, yang akrab disapa Tommy Munying, beserta jajaran pengurus di Jalan Cendrawasih VI Manahan.

Acara tersebut juga dihadiri oleh berbagai perwakilan elemen masyarakat, termasuk UMKM, difabel, dan ojek online (ojol).

Respati Ardhi mengungkapkan, “Kedatangan saya kali ini adalah wujud keseriusan dan komitmen saya untuk mendengarkan serta memahami aspirasi dari seluruh lapisan masyarakat, termasuk teman-teman di GRIB Jaya Solo. Mereka telah dikenal luas sebagai motor penggerak perubahan dan pembangunan.” Respati, yang juga menjabat sebagai Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Solo, menekankan pentingnya silaturahmi dan dialog untuk menyatukan visi dan misi demi mewujudkan Kota Solo yang lebih baik.

Ia menambahkan, “Saya yakin dengan dukungan, masukan, serta sinergi yang kuat antara pemerintah dan semua elemen masyarakat, termasuk GRIB Jaya Solo, kita bisa menciptakan inovasi dan terobosan baru untuk memajukan Kota Solo dari berbagai aspek seperti ekonomi, sosial, budaya, dan pendidikan.”

Fokus utama Respati adalah meningkatkan kualitas infrastruktur dan fasilitas publik untuk mendukung aktivitas warga serta mendorong pertumbuhan ekonomi lokal. Ia juga menekankan pentingnya penguatan sektor ekonomi, pendidikan, dan kesehatan sebagai pondasi pembangunan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas.

“Karena itu, saya mengajak DPC GRIB Jaya Surakarta untuk bergandengan tangan dan bahu-membahu dalam membangun Kota Solo tercinta ini,” tegas Respati.

Respati juga menyoroti pentingnya keterlibatan dan partisipasi aktif dari semua pihak dalam proses pembangunan kota.

Ketua DPC GRIB Jaya Solo, Tommy Munying, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Respati atas kunjungan dan silaturahmi yang dilakukan. “Kehadiran Mas Respati memberikan semangat dan inspirasi bagi kami di DPC GRIB Solo untuk terus berkontribusi dan bekerja keras demi kemajuan kota Solo,” ujar Tommy.

Tommy berharap kunjungan ini akan menjadi langkah awal dari kolaborasi produktif yang akan berlanjut di masa depan demi kepentingan masyarakat dan kemajuan kota Solo, serta menuju visi Indonesia Emas 2045. 

(Joko Susilo)

KALI DIBACA