WARTAGLOBAL.ID - Hari ini menjadi hari istimewa bagi SDN Durensawit, Kecamatan Leksono, Kabupaten Wonosobo.
Sekolah ini tak hanya merayakan Hari Ulang Tahun ke-79 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI), tetapi juga Hari Guru Nasional. Suasana meriah dan penuh makna menyelimuti sekolah, terutama di kelas 2.
peringatan menjadi pembuka acara. Seluruh siswa dan guru hadir dengan semangat yang membara. Upacara ini bukan hanya seremonial, tetapi menjadi momen untuk mengungkapkan rasa terima kasih kepada para pendidik.
Suasana haru terasa saat siswa kelas 1 hingga 6 memberikan kejutan istimewa kepada guru-guru mereka.
Kolaborasi antara siswa dan orang tua menghasilkan perayaan ulang tahun yang penuh keceriaan. Balon-balon berhamburan, lagu ulang tahun berkumandang, dan hadiah-hadiah diberikan kepada guru kelas. Senyum merekah di wajah siswa dan guru, menciptakan momen tak terlupakan.
Tanpa kecuali, Edi Widodo, S.Pd.SD, mengungkapkan rasa syukurnya,
"Terima kasih kepada anak-anak dan wali murid kelas 2 atas perhatian dan dukungan dalam memperingati HUT ke-79 PGRI dan Hari Guru Nasional." ucapnya pada media ini, Senin, (25/11/2024).
Ditambahkannya perhatian dan kasih sayang ini sangat berarti bagi para guru.
"Saya bersyukur memiliki keluarga besar Kelas 2 yang istimewa ini, ini memberi semangat baru kedepannya untuk mengajar dengan lebih baik." imbuh pemilik web trenbelajar.com ini.
Antusiasme siswa pun tak kalah mengesankan. Adit, salah satu siswa, bersemangat mengucapkan, "Selamat hari guru, Pak!" yang diikuti oleh teman-temannya.
Ucapan serupa juga disampaikan oleh para wali murid melalui grup WA Kelas 2. Salah satunya, Lusi yang mengungkapkan rasa terima kasih atas kesabaran dan ketelatenan Pak Edi dalam mendampingi putranya.
Sri Wahyu Diyanti, S.Pd.SD, Kepala Sekolah SDN Durensawit pun turut memberikan apresiasi. Ia merasa terharu dan bangga atas perhatian yang ditunjukkan oleh siswa dan wali murid.
"Kegiatan ini bukan hanya memperingati hari spesial, tetapi juga memperkuat hubungan antara guru, siswa, dan orang tua," jelasnya.
Beragam kegiatan yang berlangsung mengingatkan akan pentingnya peran guru dalam menciptakan generasi yang cerdas dan berkarakter.
"Semoga semangat kebersamaan ini terus terjalin di lingkungan sekolah," pungkas Sri Wahyu. ***
KALI DIBACA