SRAGEN, WARTAGLOBAL.id --
Untuk menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif, Kapolres Sragen AKBP Petrus Parningotan Silalahi memimpin langsung apel pengamanan kegiatan dua perguruan silat besar, yaitu IKSPI dan PSHT, yang digelar secara serentak pada Minggu (13/4/2025).
Apel dilangsungkan di Alun-alun Sragen dan diikuti oleh ratusan personel gabungan, terdiri dari anggota Polres Sragen, Polsek jajaran, serta Satgas pengamanan perguruan silat. Fokus utama pengamanan adalah memastikan kelancaran dan keamanan proses pemberangkatan ratusan siswa silat yang mengikuti ujian kenaikan sabuk, termasuk pengawalan terhadap simpatisan dan pengantar yang diperkirakan berjumlah ribuan.
Dari data yang dihimpun, 207 siswa IKSPI dari berbagai ranting se-Cabang Sragen akan diberangkatkan menuju Sekretariat IKSPI Cabang Sragen di Dukuh Bulakrejo, Desa Tangkil, Kecamatan Sragen. Sementara itu, sebanyak 827 siswa PSHT P 16 dijadwalkan berangkat ke Pendopo PSHT Cabang Sragen di Dukuh Putat Asri, Kroyo, Karangmalang.
Kapolres menegaskan bahwa pengamanan dilakukan dengan pendekatan yang maksimal namun tetap humanis, untuk menjaga ketertiban tanpa mengesampingkan kenyamanan para peserta maupun masyarakat umum.
“Kami pastikan kegiatan berjalan aman dan nyaman. Tidak ada ruang bagi gangguan ketertiban, namun pendekatannya tetap persuasif dan penuh empati,” tegas AKBP Petrus.
Sebanyak 45 personel Satgas dikerahkan untuk mengawal kegiatan ini, mulai dari titik kumpul hingga lokasi acara. Konvoi para peserta diawasi ketat dengan larangan membawa atribut dan benda berbahaya seperti bendera bertiang, senjata tajam, minuman keras, maupun barang-barang yang berpotensi memicu konflik.
Dalam upaya menjaga ketertiban di ruang publik, Satbinmas Polres Sragen turut berperan dengan memasang spanduk imbauan dan melakukan sosialisasi langsung menggunakan pengeras suara, terutama di jalur yang melintasi fasilitas umum seperti rumah sakit. Imbauan difokuskan pada larangan membunyikan knalpot bising maupun melakukan orasi yang dapat mengganggu ketenangan warga.
Kegiatan ini menjadi bukti komitmen Polres Sragen dalam menciptakan ruang yang aman bagi semua pihak, sekaligus memastikan kegiatan budaya dan bela diri seperti ujian silat tetap dapat berlangsung dengan tertib dan damai.
(Joko S)
KALI DIBACA