KARANGANYAR, WARTAGLOBAL.id -- Dalam upaya meraih predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) pada tahun 2025, Polres Karanganyar resmi mencanangkan pembangunan integritas sebagai langkah strategis untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat, khususnya di Kabupaten Karanganyar.
Pencanangan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Karanganyar, AKBP Hadi Kristanto, dan diikuti oleh seluruh jajaran satuan kepolisian yang tersebar di 17 kecamatan. Menurut Kapolres, langkah ini merupakan awal dari pembangunan zona integritas yang bertujuan untuk menciptakan lingkungan kepolisian yang bersih dari korupsi.
"Predikat WBK menjadi bukti nyata komitmen Polres Karanganyar dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat," ungkap AKBP Hadi Kristanto, saat dihubungi Senin (24/2/25).
Sebagai bagian dari strategi ini, Polres Karanganyar telah mengembangkan sistem pelayanan terpadu dari tingkat Polres hingga Polsek. Sistem ini dirancang untuk mendukung terwujudnya wilayah bebas korupsi dengan menghadirkan pelayanan yang lebih mudah diakses oleh masyarakat.
"Kami telah menyiapkan fasilitas pelayanan publik terpadu guna memberikan kemudahan akses bagi masyarakat dalam memperoleh layanan kepolisian," jelas Hadi.
Lebih lanjut, Kapolres mengungkapkan bahwa sistem pelayanan terbaru kini dapat diakses melalui berbagai platform digital. Beberapa layanan yang telah terintegrasi secara online meliputi laporan polisi, laporan kehilangan, pembuatan SKCK, pengaduan Propram, serta interaksi melalui media sosial resmi Polres Karanganyar.
Selain itu, digitalisasi layanan juga menjadi salah satu inovasi yang diterapkan untuk menyederhanakan proses administrasi serta meningkatkan keamanan data dengan sistem keamanan siber yang lebih canggih.
"Meskipun kami telah beralih ke layanan berbasis digital, kami tetap menyediakan layanan manual bagi masyarakat yang belum terbiasa dengan sistem online. Ke depannya, kami akan terus berupaya meningkatkan efisiensi layanan berbasis digital guna memberikan kemudahan bagi masyarakat," tambah Kapolres.
(Joko Susilo)
KALI DIBACA