Kapolresta Surakarta, Kombes Pol Catur Cahyono Wibowo, foto bersama dengan Pengemudi Ojol di Depan Balaikota Solo, Jumat (23/1/26).SURAKARTA, WARTAGLOBAL.id --
Kapolresta Surakarta Kombes Pol Catur Cahyono Wibowo, S.I.K., M.H., bersama Kasat Binmas Polresta Surakarta Kompol Monika Rusmiati menggelar kegiatan Jumat Curhat dengan para pengemudi ojek online di kawasan depan Balaikota Surakarta, Jumat (23/1/2026).
Kegiatan ini menjadi sarana komunikasi langsung antara kepolisian dan masyarakat, khususnya komunitas pengemudi ojol. Melalui dialog terbuka tersebut, Polri membuka ruang bagi para pengemudi untuk menyampaikan keluhan, aspirasi, serta masukan terkait situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) maupun pelayanan kepolisian di wilayah Kota Surakarta.
Dalam pertemuan itu, Kapolresta Surakarta menegaskan bahwa kehadiran Polri bukan hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga untuk mendengar dan mencarikan solusi atas persoalan yang dihadapi masyarakat di lapangan. Ia menyebut, aspek keamanan kerja, ketertiban lalu lintas, hingga potensi gangguan kamtibmas menjadi perhatian bersama.
Para pengemudi ojek online pun memanfaatkan kesempatan tersebut untuk menyampaikan berbagai aspirasi. Beberapa di antaranya menyoroti perlunya peningkatan keamanan saat bekerja, antisipasi kejahatan jalanan, serta harapan adanya patroli rutin di lokasi-lokasi yang dinilai rawan.
Menanggapi masukan tersebut, Kapolresta Surakarta menyatakan komitmennya untuk menindaklanjuti setiap aspirasi yang disampaikan. Ia menegaskan bahwa Polresta Surakarta akan terus berupaya meningkatkan pelayanan kepolisian demi menciptakan situasi kota yang aman, tertib, dan kondusif.
Kegiatan Jumat Curhat berlangsung dalam suasana santai dan penuh keakraban. Dialog yang terjalin secara terbuka ini menjadi wujud nyata kedekatan Polri dengan masyarakat sekaligus memperkuat sinergi bersama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kota Surakarta. (Joko S)
KALI DIBACA
