SRAGEN, WARTAGLOBAL.id --
Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Sragen rutin melaksanakan program Safari Jumat Tertib, sebuah kegiatan yang menggabungkan ibadah dan edukasi masyarakat tentang tertib berlalu lintas. Kegiatan ini digelar setiap hari Jumat sebagai bagian dari upaya menciptakan keamanan dan ketertiban di wilayah Sragen.
Dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Sragen, Iptu Kukuh, Safari Jumat kali ini berlangsung di Masjid Al Karomah, Dukuh Kenatan, Desa Bumiaji, Kecamatan Gondang, Sragen. Usai pelaksanaan salat Jumat berjamaah, kegiatan dilanjutkan dengan sesi penyuluhan dan interaksi bersama jamaah.
Dalam keterangannya, Iptu Kukuh menyampaikan bahwa program ini merupakan arahan langsung dari Kapolres Sragen, AKBP Petrus Silalahi, sebagai bentuk komitmen Polres Sragen untuk hadir lebih dekat dengan masyarakat serta menekan angka kecelakaan lalu lintas yang masih tinggi di wilayah tersebut.
"Kami mengedukasi para jamaah tentang pentingnya tertib berlalu lintas. Tujuannya agar masyarakat semakin sadar dan peduli terhadap keselamatan di jalan," ungkap Iptu Kukuh.
Selain edukasi keselamatan berkendara, pihak Satlantas juga menyampaikan informasi terkait program pemutihan pajak kendaraan bermotor yang sedang berlangsung di wilayah Jawa Tengah dari 8 April hingga 30 Juni 2025. Masyarakat diberikan kesempatan untuk melunasi tunggakan pajak cukup dengan membayar pajak tahun berjalan saja, yaitu 2025.
Informasi lain yang turut disosialisasikan adalah tentang keberadaan layanan Hotline Polri 110, yang dapat digunakan oleh masyarakat untuk melaporkan kejadian kriminal, kecelakaan, maupun gangguan keamanan lainnya secara langsung kepada pihak kepolisian.
Kegiatan ini ditutup dengan penyerahan bantuan sebanyak 25 sak semen untuk mendukung pembangunan Masjid Al Karomah. “Kami mohon doa dari para jamaah agar masyarakat Sragen semakin tertib dalam berlalu lintas dan angka kecelakaan dapat ditekan serendah mungkin,” pungkas Iptu Kukuh.
Program Safari Jumat Tertib ini diharapkan mampu menjadi jembatan komunikasi positif antara polisi dan masyarakat serta meningkatkan partisipasi publik dalam menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) di Kabupaten Sragen.
(Joko S)
KALI DIBACA